Anda mempunyai karya tulisan sendiri, baik cerpen, novel, atau bahan
pelajaran yang ingin dibagikan kepada orang lain? Salah satu
alternatifnya adalah menjadikan tulisan Anda menjadi aplikasi ebook
untuk ponsel. Cara membuatnya cukup mudah dan bisa dijalankan hampir di
semua ponsel yang mendukung java. Selain itu apabila ingin dijual, ebook
dapat dipassword untuk keamanan.
Untuk membuat aplikasi ebook untuk ponsel yang dibutuhkan adalah
mjBookMaker. mjBookMaker adalah sebuah software untuk pc yang dapat
dipergunakan untuk membuat buku elektronik(ebook) yang berbentuk
jar(file instalasi java), kemudian jar ini bisa diinstall ke dalam
ponsel. Sehingga ebook tersebut bisa dibaca melalui ponsel.
Langkah-langkahnya sebagai berikut:
- Siapkan karya tulisan Anda dalam bentuk MsWord atau plain text (txt).
- Download mjBookMaker disini (447 kb)
- Ekstrak dan jalankan mjBookMaker. Aplikasi ini tidak perlu diinstal terlebih dahulu. Bisa langsung digunakan.

(klik untuk memperbesar gambar)
- Akan ada tampilan seperti gambar diatas
- Di “Book Name(midlet name)” isi dengan judul buku tersebut. Judul ini juga akan menjadi nama aplikasi/jar. (1)
- “Information About Book…” bisa diisi dengan nama pengarang dan sebagainya. (1)
- Di “Source File” klik icon […] untuk membuka file txt yang akan diubah menjadi aplikasi ebook. (2)
- Hal lain yang perlu diubah adalah “Max size of text part (bytes)”.
Setingan ini adalah untuk membagi text menjadi beberapa aplikasi ebook
sesuai ukuran yang kita tentukan. Namun apabila hanya ingin membuat 1
ebook maka bisa diisi dengan 999999 atau nilai yang lebih besar sesuai
besarnya ebook. (3)
- Hilangkan centang di “Format Text For Displaying” dan “Analyse tag in plain text”. (4)
- Apabila ada gambar dalam MsWord Anda maka akan muncul pilihan
Picture. Pilih sesuai format gambar yang Anda masukkan di dokumen MsWord
tadi. Pilih “Import JPEG only”, “Import PNG only” atau “Import
Smallest”. Apabila mempunyai banyak gambar maka ukuran ebook akan
menjadi besar.(5)
- Untuk bagian font pilih “Use MS Windows and Phone Font” kemudian tentukan besarnya huruf di bagian bawahnya.(6)
- Untuk font color dan back color bisa diubah sesuai selera. (7)
- Anda bisa mempassword ebook dengan mengunakan fitur “Password”.
Pilih “Ask Password Once” kemudian masukkan password dibawahnya. (8 )
- Untuk menampilkan tampilan pembuka seperti cover buku,foto dsb bisa
menggunakan “Add image”. Saat aplikasi dijalankan maka tampilan pembuka
akan tampil selama bebapa detik. Jika ini dikosongi maka hanya ada layar
putih saja. Untuk memasukkan gambar, centang “Add image” kemudian
masukkan file gambar yang diinginkan (file gambar formatnya png dan
ukurannya sebaiknya sesuai dengan ukuran layar ponsel Anda).(9)
- Anda juga dapat memasukkan icon untuk aplikasi Anda. (9)
- Untuk melihat preview bisa melalui bagian kanan “Preview for phone
screen resolution”. Pilih sesuai ukuran layar ponsel Anda. (10)
- Klik “Start” untuk membuat aplikasi ebook tersebut. (11)
- Setelah selesai klik “Show Midlet”. (11)
Selain untuk membuat ebook text, mjBookMaker dapat digunakan untuk
membuat ebook yang berisi gambar (Galeri Foto). Caranya adalah melalui
tab Photo Book Galeri disamping tab Text Book. Kemudian add foto yang
ingin Anda masukkan. Sebaiknya foto dikecilkan sesuai resolusi ponsel
misalnya menjadi 240 x 320 pixel
Anda bisa mencoba aplikasi ebook ini dengan emulator seperti
Kemulator,
sjBoy dsb, sebelum dimasukkan ke dalam ponsel.

Contoh ebook bisa didownload disini:
Untuk berpindah halaman bisa menggunakan tombol joystik
keatas/kebawah. Untuk menu bisa memakai softkey kiri/kanan atau menekan
angka seperti dibawah ini.
- Save BookMark – Menyimpan BookMark ( tekan angka 5)
- Load BookMark – Membuka Bookmark (tekan angka 6)
- Find Text – Mencari kalimat (tekan angka 8 )
- Navigator – Menu Navigasi. (tekan angka 4)
- Display options – Setting untuk display. (tekan angka 2)
- BackLight options – Seting lampu backlight (tekan angka 3)
- Autoscroll options – Seting untuk otomatis berpindah halaman (tekan angka 1)
- Date Time – Menunjukkan waktu dan tanggal (tekan angka 0)
- Book info – Informasi tentang buku
- Help – Pertolongan
- About – Tentang Program
- Exit – Untuk keluar
Saat keluar maka aplikasi ini akan menyimpan halaman terakhir yang
Anda baca, sehingga saat membuka kembali akan langsung menuju ke halaman
terakhir yang tadi telah dibaca.
Jangan menggunakan aplikasi ini untuk membuat ebook yang melanggar
hak cipta. Sebaiknya gunakan untuk membuat ebook dari karya tulisan Anda
sendiri.
Semoga Bermanfaat